CARA MENGATASI NOT RESPONDING PADA LAPTOP/KOMPUTER

Sesuatu yang bikin kita kesal saat browsing tiba tiba laptop atau komputer kita tidak ada respon sama sekali alias "Not responding" hal ini bisa terjadi karena tidak ada koneksi internet, jika koneksi internet lancar tapi tetap tidak ada respon ini berarti masalah pada laptop anda. Memang masalah yang satu ini sangat mengganggu aktivitas kita ketika kita sedang asik internet atau browsing, mengerjakan tugas sekolah/kuliah dan lain sebagainya tiba-tiba muncul Not Responding yang membuat laptop/komputer hang dan tentu saja ini memakan waktu lagi buat menuggu sampai not responding hilang.

NOT-RESPONDING

Not responding sering muncul pada laptop/komputer yang mempunyai spek rendah, misalkan hanya mempunyai 1 giga ram saja. tentu saja hal ini membuat kita malas melakukan aktivitas di laptop, terutama saat browsing Not Responding ini sering sekali muncul. Untuk definisi not responding silahkan cari langsung di mbah google.com, di bawah ini saya ada tips yang mungkin bisa anda coba untuk di praktekan
   CARA MENGATASI NOT RESPONDING PADA LAPTOP/KOMPUTER
* Pertama Silahkan jalankan Registry
Caranya : Klik Start Run – lalu ketikkan Regedit kemudian tekan enter sehingga muncul jendela Registry editor
* Selanjutnya klik HKEY_USER\.DEFAULT\Control Panel\Dekstop
Pada panel sebelah kanan, silahkan cari AutoEndTask setelah ketemu double klik sampai muncul jendela Edit String

Info : Jika String tidak ada , silahkan buat String baru dengan cara klik kanan pada area kosong sebelah kanan – New – String dan beri nama AutoEndTask setelah jadi double klik
* Selanjutnya ganti Value datanya menjadi 1
* Kemudian tutup Registry Windows
* Silahkan Restart Laptop/Komputer anda
Selesai...

Terima kasih Anda telah membaca dan mempraktekan CARA MENGATASI NOT RESPONDING PADA LAPTOP semoga setelah melakukan langkah tersebut maka Not Responding akan hilang sehingga aktivitas kita jadi lancar lagi....

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lirik lagu T-ara Hide And Seek / 숨바꼭질 ( Sumbakkogjil )

Kartu Cokelat Kodok dalam Pottermore Book 1

Red Velvet – Ice Cream Cake Lyrics + English Translation